Jumat, 10 April 2015

Disudut Masjid

Seperti biasanya aktifitasku setiap jam istirahat pergi menjemput Putri pulang sekolah
Hampir setiap hari kami mampir ke masjid untuk melaksankan sholat dzuhur berjam'ah
tidak seperti hari biasanya,pada hari itu kami nyampai dimasjid lebih awal
suara adzal belum dikomandangkan,dan kami mampir kemasjid menuju tempat berwudhu
tiba-tiba kedua mata terpesona dengan sesorang yang duduk disudut masjid,membaca Alqur'an
Pelan-pelan kudekati dan sambil mendengar beliau lagi murojah ayat Al-qur'an
Sesekali dia melirik Al Qur'an dengan terus membaca ayat demi ayat dengan berualng kami
Didalam hatiku berkata "sungguh luar biasa sorang kakek yang sudah berusia kira2 diatas 60 tahun dengan penuh semangat untuk membaca Alqu'an "
Aku melanjutkan berjalan menuju tempat Wudhu bersama Putriku
Aku berkata pada Putri " Sungguh luar biasa nak semangat Sikakek untuk menghafal ALqur'an"
Dengan Wajahnya Polos Putriku berkata " Mbak juga sudah hafal surah pendek dan dia membacakan surah Abasa 1-6 Ayat " kemudian kuajak dia berwudhu karena suara Adzan sudah dikomandang
Kami melanjutkan sholat berjam'ah....
setelah selesai sholat Kami (aku,suamiku dan anakku)berjalan ke parkiran
dan anakku berkata.."Ma..Ma Kakek Belajar Lagi " kemudian kuikuti arah tunjuk putriku
dan kuliat seorang kakek tadi melanjutkan hafalan
SubhanaAllah..
Sepanjang Perjalanan menuju rumah aku..dalam hati aku berkata Kakek yang sudah tua aja masih semangat untuk Mengahafal Ayat Suci Alqu'an apalagi aku yang masih Muda..
beberapa hari kemudian aku mencoba mempraktekan dirumah bersama Putriku
Alhamdulillah jika dilakukan dengan niat yang tulus dan semangat setiap hari bisa menghafal 1-2 ayat
Dirumah aku dan Putriku bisa menghafal dengan sambil mengajaknya bermain atau saat aku menyuapkan mereka makan

Tiada Alasan dan batasan umur bagi yang berniat untuk menghafal Al Qur'an
Bagiku walaupun cuma 1-2 ayat jika dilakuan rutin setiap hari Insya Allah akan lama-lama
akan banyak jumlah ayat dan surah yang dihafal
Semoga Allah Memberikan kemudahan dan kelancarkan bagi hambaNya yang berniat untuk Menghafal Alqur'an walaupun sedikit tapi tetap istiqomah dalam menghafalnya

Cerita Lama yang menjadi motivasi buat diriku




Tidak ada komentar:

Posting Komentar